Mataram (NTBSatu) – Mantan Wali Kota Bima, Muhammad Lutfi mengundurkan diri dari Partai Golkar NTB. Pengunduran diri itu tertuang dalam surat bermaterai tertanggal 25 September 2023.
Surat pengunduran diri yang ditulis tangan itu beredar di media sejumlah WhatsApp, ditandatangani langsung oleh istri dari Hj Eliya tersebut diatas materai.
Adapun inti dari surat itu menyatakan pengunduran dirinya dari partai Golkar yang saat ini tengah menjabat sebagai Wakil Ketua Partai Golkar NTB.
Berita Terkini:
- Dewan Sayangkan Silang Informasi Pansel Bank NTB Syariah
- Interpelasi DAK 2024: Jalan Terjal Fraksi Pengusul, Tanda Tanya Publik untuk Kubu Penolak
- Lima Siswa SD di Lombok Tengah Diduga Keracunan MBG
- Sesalkan Pernyataan Prof. Asikin, Maman: Audit Investigasi Dulu, Jangan Langsung Bicara Pansel
“Dengan tidak mengurangi rasa hormat, saya menyatakan mengundurkan diri dari jabatan Wakil Ketua Partai Golkar NTB serta dari keanggotaan Partai Golkar,” tulis Lutfi dalam pernyataan tulisan tangan.
Kemudian, surat itu ditujukan langsung kepada Ketua DPD Golkar NTB Mohan Roliskana. Serta ditembuskan langsung kepada Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar.
Sampai dengan berita ini diturunkan, pengurus Partai Golkar NTB yang coba dihubungi oleh NTBSatu, sejauh ini masih belum memberikan responnya terkait dengan mundurnya Mantan Walikota Bima Muhammad Lutfi.
Sementara Lutfi yang dihubungi sampai ini belum merespon panggilan telepon NTBSatu. (ADH)