3 Parpol Usung Pasangan Luthfi-Wahid di Pilbup Lombok Timur 2024
Lombok Timur (NTBSatu) – Tiga Partai Politik (parpol) resmi menyatakan dukungan kepada pasangan Syamsul Luthfi-Abdul Wahid pada Pemilihan Bupati (Pilbup) 2024.
Ketiga parpol tersebut adalah PKB, Perindo, dan Gelora. Penandatanganan perjanjian dukungan pun telah dilakukan tiap ketua umum parpol.
“PKB, Perindo, dan Partai Gelora telah menandatangani surat kesepakatan bersama mengusung pasangan Luthfi-Wahid pada Pilkada 2024,” kata Ketua DPC PKB Lombok Timur, Abrorni Luthfi, Senin, 13 Mei 2024.
Berita Terkini:
- SMAN 4 Sumbawa Besar Tembus Semifinal Nasional TKA 2025, Ukir Prestasi di Tengah Persaingan Ribuan Sekolah
- Sistem Elektronik Pemkot Mataram Diserang Ratusan Ribu Peretas
- Miris, Petani di Lombok Tengah Tidak Dapat Bantuan Bibit Selama Empat Tahun
- Dinas Dikbud Sumbawa Hapus Syarat Rekomendasi Pencairan Dana BOS
- 39 Jabatan Kepala SMA Sederajat di NTB Masih Kosong, Pengamat Soroti Hambatan Birokrasi
Seperti diketahui, PKB dan Perindo memiliki empat keterwakilan kursi di DPRD Kabupaten Lombok Timur. Sementara Gelora mengamankan dua kursi. Syarat sepuluh kursi untuk maju pada Pilbup pun secara langsung terpenuhi.
Setelah disahkannya dukungan, Abrorni berharap partai koalisi mulai bekerja secara intens untuk memenangkan pasangan Luthfi-Wahid.
“Diharapkan partai koalisi untuk mulai bergerak sosialisasi masif memenangkan Luthfi-Wahid,” ucapnya. (MKR)



