21 Pengurus Cabang NW Nyatakan Dukungan ke Dr Mugni di Pilbup Lombok Timur

Lombok Timur (NTBSatu) – Sebanyak 21 Pengurus Cabang Nahdlatul Wathan (PCNW) di Kabupaten Lombok Timur menyatakan dukungannya ke Dr. Mugni sebagai Calon Bupati (Cabup) Lombok Timur 2024.
Ketua PCNW Lenek, Husnul Abror mengatakan dukungan itu datang karena Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Lombok Timur itu dinilai sebagai kader terbaik NW.
“Dr. Mugni memiliki pengalaman dan jam terbang yang tinggi dalam birokrasi, khususnya di Lombok Timur. Kami yakin, Lombok Timur akan jauh semakin maju jika dinakhodai oleh Dr. Mugni,” kata Abror, Selasa, 21 Mei 2024.
Sebagai kader NW, lanjut Abror, Mugni juga dinilai banyak memberikan sumbangsih pada kemajuan dunia pendidikan, khususnya pada pondok pesantren.
Berita Terkini:
- Wabup Ansori Paparkan RAPBD Sumbawa 2026, Prioritaskan SDM dan Perekonomian Berkelanjutan
- Dua Menteri RI Bertemu PM Jepang Takaichi, Siap Dukung Pemerintahan Prabowo
- Remaja di Lotim Diduga Diperkosa Ayah Tiri hingga Hamil karena Diancam Dibunuh
- Cek Fakta! BSU BPJS Ketenagakerjaan Cair Lagi November 2025
- Wakapolri Akui Warga Lebih Pilih Melapor ke Damkar karena Polisi Kalah Cepat
Sementara, Ketua Pengurus Wilayah (PW) NW NTB, Marzuki Adami, mengaku telah menerima pernyataan dukungan dari 21 PCNW Lombok Timur itu pada Senin, 20 Mei 2024 kemarin.
Pihaknya mengaku terbuka dengan usulan tersebut. Dan dalam waktu dekat akan diteruskan ke Pengurus Besar Nahdlatul Wathan.
“Apalagi ini diusung dan didukung oleh 21 PC NW se-Lombok Timur. Ini (Mugni) adalah salah satu kader terbaik Nahdlatul Wathan yang sudah teruji kemampuannya,” ucap Marzuki. (MKR)



