Mataram (NTB Satu) – Direktorat Perfilman, Musik, dan Media, Direktorat Jenderal Kebudayaan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) menggelar Festival Komunitas Seni Media (FKSM) 2023 di Taman Budaya Provinsi NTB, yang dibuka pada Minggu malam, 3 September 2023.
Festival yang merupakan kerja sama dengan ARCOLABS dan UPTD Taman Budaya Provinsi NTB ini, akan berlangsung sampai 8 September 2023 mendatang.
Festival tersebut akan diisi dengan berbagai kegiatan, mulai dari pameran seni media, pentas pertunjukkan silang media, dan serangkaian kegiatan edukasi untuk publik umum dan pelajar.
Berita Terkini:
- Gubernur NTB Atensi Kasus “Walid Lombok”, Telepon UPTD PPA Minta Beri Perlindungan kepada Korban
- Harga iPhone 13 Turun Mulai Rp3 Jutaan, Tetap Layak Dibeli di Tahun 2025
- RA Kartini dan Islam hingga Bertemu Sang Guru Kiai Sholeh Darat
- Imbas Perampingan OPD, Sejumlah Pejabat Pemprov NTB Dipastikan Kehilangan Jabatan
Direktur Jenderal Kebudayaan, Hilmar Farid menyampaikan, penyelenggaraan FKSM ini selalu berpindah kota setiap tahunnya. Hal ini menjadi langkah strategis untuk mengukuhkan ekosistem seni media di Indonesia, lanjutnya, melalui perluasan akses terhadap seni dan teknologi meida.
“Para pelaku seni media secara naluriah memiliki keterbukaan untuk mengadopsi perspektif baru lewat proses kolaborasi. Dengan demikian, praktik seni media merespon fenomena global melalui cara yang berakar pada isu-isu lokal,” ungkapnya, Minggu, 3 September 2023,
Sejalan dengan itu, Direktur Perfilman, Musik, dan Media, Ahmad Mahendra mengatakan, pentingnya penyelenggaraan acara ini sebagai wadah bertukar ide bagi seniman Indonesia.
Pihaknya pun di Kemendikbudristek sangat mengapresiasi pelaksanaan kegiatan FKSM yang rangkaian acaranya sudah dilaksanakan di beberapa kota, melalui diskusi dan lokakarya.