Pemerintahan

Diisukan Mundur Sebagai Kadis Peternakan NTB, Muhammad Riadi Beri Bantahan

Dikonfirmasi Rabu siang tadi, Kepala Disnakeswan NTB, Muhammad Riadi dengan tegas membantah kabar tersebut. Ia mengaku tidak pernah meminta untuk mundur, justru ia ingin menuntaskan tugasnya sebagai kepala dinas.

“Tidak benar, itu info dari mana itu. Sudah saya bilang kan teman-teman wartawan tidak ada saya mau mundur atau ingin alih status. InsyaAllah saya akan menuntaskan tugas ini,” kata Riadi.

Riadi mengungkapkan, isu keinginannya mundur itu sudah beredar sejak lama. Bahkan sebulan setelah menjadi Kepala Disnakeswan, kabar itu sudah muncul.

“Itu tidak bener, saya tetap bekerja kok,” ujarnya.

Berita Terkini:

Disinggung namanya yang dikabarkan masuk daftar mutasi pejabat lingkup Pemprov NTB, Riadi tidak mempermasalahkan hal tersebut. Menurutnya, hal demikian adalah wajar di instansi pemerintahan.

“Kalau mutasi itu adalah hal yang wajar, kalau dirasa tidak dibutuhkan lagi di situ ya tidak ada masalah,” ungkapnya.

Kepada NTBSatu Riadi berkelakar, dirinya ingin bertemu dengan orang yang menyampaikan informasi tersebut.

“Saya minta orang itu untuk bertemu dengan saya,” tutupnya. (MYM)

Laman sebelumnya 1 2

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button