Kota Mataram
Polisi Koordinasi dengan Pemkot Mataram Soal Isu Hoaks Warga Bima dan Sekarbela
Mataram (NTB Satu) – Polresta Mataram sudah berkomunikasi dengan pihak Pemkot setempat terkait keamanan Kota Mataram. Termasuk dugaan keributan warga Bima dan Sekarbela.
Kapolresta Mataram, Kombes Pol Mustofa mengatakan, sudah berkomunikasi dengan Wali Kota Mataram, H. Mohan Roliskana terkait keributan di wilayah hukumnya.
“Sudah berkomunikasi dengan Pak Wali Kota (Mataram). Kalau keamanan bukan hanya tugas kepolisian. Pemkot pun harus terlibat,” katanya, Rabu, 27 September 2023.
Berita Terkini:
- Perlu Rehabilitasi Irigasi di Desa Lunyuk Rea Sumbawa untuk Menunjang Sektor Pertanian
- Pemprov Segera Tetapkan UMP NTB 2026
- Wabup Edwin Tantang Guru di Lombok Timur Ciptakan Pendidikan Lebih Berdampak
- Aruna Senggigi Raih Dua Penghargaan Kuliner Nasional
Selain itu, sambung Mustofa, kegiatan patroli malam juga rutin dilaksanakan Polresta Mataram dan jajaran. Tujuannya untuk memastikan tidak adanya keributan di daerah berjulukan Kota Seribu Masjid tersebut.
“Kami juga rutin memberi imbauan imbauan,” jelasnya.



