Mataram (NTB Satu) – Anggota Komisi I DPR RI Fadli Zon mengingatkan kepada seluruh stakeholder Pemilu agar meningkatkan jumlah partisipasi pemilih saat pelaksanaan Pilpres dan Pileg pada 2024 mendatang.
Ia pun mengaku, telah menerima banyak masukan, yang seharusnya menjadi bahan sosialisasi bagi seluruh komponen Pemilu baik itu media, penyelenggara hingga pemerintah.
“Tadi ada usulan bagaimana mengaitkan supaya orang ingatnya gampang, orang ingat tanggal 14 itu hari kasih sayang diubahlah jadi hari kasih suara juga pada hari itu,” papar politisi Gerindra tersebut.
Lebih lanjut ia mengatakan, fokus utama bagi para stakeholder Pemilu adalah meningkatkan kualitas para pemilih terhadap para kandidat nantinya.
Baca Juga :
- Pengamat Politik Sarankan KPU Gerak Cepat Amati Putusan MK
- MK Bolehkan Kampanye di Fasilitas Pemerintah dan Pendidikan, Bawaslu Kota Mataram: Tetap Ada Syarat dan Ketentuan
- FSGI Minta KPU Revisi Aturan Usai MK Bolehkan Kampanye di Lembaga Pendidikan
- FSGI Sayangkan Putusan MK Soal Kampanye di Lembaga Pendidikan dan Pemerintahan