Pendidikan

Informasi Syarat Penerimaan Jalur SNBT Beredar, Ketua Pelaksana Eksekutif SNPMB 2023: Tidak Ada Hubungannya

Mataram (NTBSatu) – Pendaftaran Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2023 telah dibuka 23 Maret 2023 lalu. Namun, terdapat dua informasi yang telah beredar tentang syarat penerimaan melalui jalur tersebut.

Informasi yang beredar, pertama, melaksanakan ujian di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) tertentu, maka akan diterima di PTN tersebut. Kedua, semakin awal mendaftar SNBT, maka semakin besar peluang diterima PTN.

IKLAN

Ketua Pelaksana Eksekutif Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2023, Prof. Budi Prasetyo Widyobroto langsung mengklarifikasi kedua informasi tersebut. Ia menyampaikan klarifikasi dalam Sosialisasi Pendaftaran SNBT 2023, Selasa, 21 Maret 2023 lalu.

Prof. Budi mencontohkan, apabila peserta ingin masuk Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) dan mengikuti ujian di sana, belum tentu juga akan lolos. “Itu tidak ada hubungannya. Jadi, tolong jangan pakai alasan seperti itu karena kemungkinan lolosnya lebih besar,” jelasnya.

Informasi seperti itu, kata Prof. Budi, memang sering terdengar menjelang jadwal seleksi masuk PTN. “Termasuk informasi tentang mendaftar SNBT di awal pendaftaran memiliki kemungkinan lulus lebih besar,” ungkapnya.

Prof. Budi yang juga dosen di Universitas Gadjah Mada (UGM) turut meluruskan informasi itu. Ia mengatakan bahwa kecepatan mendaftar tidak berpengaruh terhadap penerimaan peserta di PTN.

IKLAN

“Apakah yang mendaftar di awal kemungkinan lulus lebih tinggi daripada yang akhir? Jawabannya tidak,” tegas Prof. Budi.

Prof. Budi juga mengingatkan, peserta untuk bisa fokus mematuhi ketentuan yang ada. Terkhusus ketentuan saat pelaksanaan SNBT 2023.

“Pada nanti melakukan tes, tolong betul-betul baca kartu pesertanya. Apa yang boleh, tidak boleh, dan apa yang harus dibawa. Hal ini supaya saat sampai di tempat ujian tidak terjadi perdebatan panjang sehingga pelaksanaan terganggu,” tutup Prof. Budi. (JEF)


Lihat juga:

IKLAN

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button