Baru 7 Hari Dibuka, Rute Lembar Lombok Barat – Jangkar Situbondo Ditutup

Mataram (NTB Satu) – Rute penyeberangan Pelabuhan Jangkar, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur menuju Pelabuhan Lembar, Kabupaten Lombok Barat, NTB, rupanya ditutup untuk sementara.
Padahal, rute ini baru dibuka Tanggal 15 Agustus 2023 lalu, atau tujuh hari setelah launching.
Koordinator Satuan Pelayanan (Satpel) Pelabuhan Lembar BPTD Kelas II NTB, Koda Pahlianus Nelson Dallo membenarkan, saat ini rute penyebrangan Jangkar-Lembar ditutup untuk sementara.
Baca Juga:
- NTB Masuk 5 Besar Destinasi Pariwisata Ramah Muslim Terbaik 2025
- DPRD Dorong Baznas Sumbawa Inovatif dan Siap Kejar Target ZIS Rp10 Miliar
- Bupati Sumbawa Lantik Pengurus Baznas 2025-2030, Targetkan ZIS Rp10 Miliar per Tahun
- Menkeu Purbaya Ungkap Alasan Pemecatan 26 Pegawai Pajak
Alasannya, sejak awal dibuka hingga hari ini, masyarakat yang berpergian dari Lombok menuju Pulau Jawa atau sebaliknya, masih sangat sedikit.
Bahkan tidak ada samasekali.
“Karena dilihat untuk penumpang maupun kendaraan kan tidak ada sama sekali, jadi sementara masih dievaluasi,” kata Nelson, Senin, 21 Agustus 2023.