Politik

Prabowo Siap tak Maju Pilpres 2029 Jika Kinerjanya Mengecewakan Rakyat

Jakarta (NTBSatu) – Presiden Prabowo Subianto mengatakan, siap tidak maju pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2029, bila rakyat menilai kinerjanya selama 5 tahun mengecewakan.

Hal tersebut ia ungkapkan saat penutupan Kongres VI Partai Demokrat di Jakarta, Selasa, 25 Februari 2025 malam.

“Saya kemarin dicalonkan partai saya untuk maju lagi 2029. Nakal-nakal itu, baru 100 hari kerja sudah disuruh nyapres. Tapi saya katakan kalau tahun ke-4 saya mengabdi dan saya kecewa dengan prestasi saya, saya tidak akan maju tahun 2029,” tegas Prabowo dalam siaran langsung di YouTube Partai Demokrat.

Ketua Umum Partai Gerindra itu mengaku malu jika rakyat Indonesia menganggap kinerjanya buruk. Sehingga, Prabowo siap untuk tidak maju kembali saat Pilpres 2029.

“Saya malu sama rakyat Indonesia, untuk apa? Kalau tidak mampu lebih baik saya hormat,” jelasnya.

IKLAN

Lebih lanjut, Prabowo pun meminta Partai Demokrat untuk mengkritiknya jika melihatnya tidak setia kepada rakyat.

“Saya katakan di sini begitu saudara merasakan begitu. Saudara melihat tanda-tanda Prabowo Subianto tidak setia kepada rakyat Indonesia, pada saat itulah saudara koreksi saya,” ujarnya.

Sebagai informasi, para kader Partai Gerindra meminta Prabowo Subianto untuk maju sebagai Calon Presiden 2029. Permintaan itu muncul saat Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Gerindra di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Jawa Barat, Kamis, 13 Februari 2025. (*)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button