Lombok Utara

Empat Hari Hilang, Peselancar Asal Sumbawa Belum Ditemukan

Mataram (NTBSatu) – Memasuki hari keempat pencarian, peselancar asal Sumbawa yang tenggelam di Pantai Lendang Luar, Desa Malaka, Lombok Utara, belum juga ditemukan.

“Sudah melakukan pencarian dari tim terpadu Basarnas, Direktorat Polda, Polres, dan Polsek. Namun, sampai hari ini korban belum kita temukan,” ungkap Kasat Polair Polres Lombok Utara, AKP Sugi Jaya, Sabtu, 15 Maret 2025.

Dalam proses pencarian sekitar pukul 07.30 Wita pagi tadi, penyelam dari Direktorat Polda dan Basarnas turut terlibat membantu. Namun, memasuki pukul 12.00 Wita, belum juga ada hasil.

“Siangnya istirahat dulu, karna kondisinya memang lagi puasa dan kami melanjutkan pencarian pada sore hari,” ungkap Sugi.

Sugi menyampaikan, sejak kecelakaan terjadi, pihaknya terus melakukan pencarian korban tenggelam tersebut.

IKLAN

Selain tim gabungan, warga setempat turut ikut serta membantu pencarian korban. Termasuk, para nelayan yang pergi menangkap ikan.

Sebelumnya, Tim kepolisian mendapatkan informasi dari masyarakat terkait dengan kasus ini.

“Awalnya kami mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa ada wisatawan lokal yang tenggelam di Pantai Lendang Luar, Desa Malaka,” kata Sugi.

Lalu, tim melakukan koordinasi dengan stakeholder terkait guna melakukan pencarian korban.

Korban atas nama Athala Chiang (17) berjenis kelamin laki-laki. Merupakan peselancar yang berasal dari Pulau Sumbawa.

Saat itu, ia sedang berenang dengan menggunakan papan surfing di Pantai Lendang Luar, Desa Malaka, Lombok Utara.

Informasinya, korban tenggelam saat rekannya melihat dia terjatuh serta terpisah dari papan surfingnya. Kemudian, korban tidak muncul ke permukaan laut. (*)

Atim Laili

Jurnalis Hukum Kriminal

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button