Kota Bima (NTBSatu) – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno, membuka secara resmi Festival Rimpu Mantika, Jumat, 26 April 2024 di Lapangan Serasuba, Kota Bima.
Dalam sambutannya, Sandiaga menyebutkan, Festival Rimpu Mantika Kota Bima Tahun 2024, menjadi salah satu festival terbaik se-Indonesia.
Bahkan disebutnya, berpotensi untuk kembali masuk dalam daftar Kharisma Event Nusantara (KEN) 2025.
“Sangat berpotensi untuk (masuk KEN) 2025 karena saya melihat dengan mata kepala saya sendiri. Bahwa ini sangat layak untuk dimasukkan kembali dalam KEN 2025,” kata Sandiaga Uno.
Politisi kelahiran Riau itu mengaku, masuknya Festival Rimpu Mantika dalam KEN merupakan prestasi luar biasa.
Berita Terkini:
- Imbas Perampingan OPD, Sejumlah Pejabat Pemprov NTB Dipastikan Kehilangan Jabatan
- Interpelasi DAK 2024 Akhirnya Masuk Paripurna, Selanjutnya Tergantung Fraksi
- Kesulitan Intervensi Ponpes Bermasalah, Kanwil Kemenag NTB Dorong Aparat Proses Hukum
- Lantik 83 PPIH Embarkasi Lombok, Wakil Gubernur Apresiasi Pelayanan Haji di NTB
Sebab, telah mampu bersaing dengan 3.000 event di seluruh Indonesia dan Festival Rimpu Mantika berhasil tembus 100 event terbaik Nusantara.
“Itu berarti telah berhasil meyakinkan para juri, para ahli, para pegiat sektor pariwisata dan ekonomi kreatif yang luar biasa. Kita juga melihat kekayaan Budaya Bima maupun giat dari pelaku UMKM nya yang luar biasa,” ungkapnya.
Kegiatan ini, lanjut Sandiaga, memperkenalkan kekayaan budaya dan potensi pariwisata tiga daerah yaitu, Kabupaten dan Kota Bima serta Kabupaten Dompu yang memiliki komunitas lokal tenunan.
“Yang menjadi sorotan utama pada festival ini adalah Pawai Rimpu,” ujarnya
Lewat kegiatan ini, Sandiaga Uno berharap dapat meningkatkan geliat ekonomi dan kunjungan wisatawan di Kota Bima.
“Tugas kita adalah menggerakkan wisata dan menggerakkan kegiatan ekonomi produktif,” pungkasnya. (MYM)