Kota Mataram

Tarik Minat Wisatawan, Dispar Mataram Optimalkan Pemanfaatan Ruang Pentas Seni dan Budaya

Mataram (NTBSatu) – Dinas Pariwisata Kota Mataram, akan menggunakan fasilitas publik seperti, Teras Udayana, Taman Loang Baloq, Ruang Terbuka Hijau (RTH) Pagutan, Taman Sangkareang, dan ruang publik lainnya untuk meningkatkan minat wisatawan melalui seni dan budaya.

Upaya tersebut juga akan berkolaborasi dengan sekolah, komunitas seni dan Dinas Pendidikan Kota Mataram. Beberapa sekolah sudah memiliki kelompok kesenian, sehingga masyarakat lebih mengenal karya seni budaya melalui penampilan di ruang terbuka.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Mataram, Cahya Samudra mengatakan, pihaknya akan melestarikan dan mengenalkan budaya sejarah kota kepada masyarakat dan wisatawan melalui seni.

“Beberapa kegiatan atraksi seni budaya yang akan digelar dalam program Jump Art, karena ada beberapa pertunjukan kesenian di Kota Mataram pada 2024, bukan hanya pada momen tertentu saja,” jelasnya, Jumat, 2 Februari 2024.

Tahun sebelumnya, Pemkot Mataram selalu menggelar kegiatan seni budaya pada momen tertentu, akan tetapi Cahya Samudra berharap bisa menggelar pertunjukan seni seminggu sekali dengan lokasi yang berbeda-beda.

IKLAN
Berita Terkini:

Ia pun berharap dengan kegiatan ini selain menjadi wadah kreatifitas untuk pelaku seni dan budaya, diharapkan bisa menarik minat wisatawan dan menyaksikan sejumlah event di Kota Mataram.

“Saat ini, kegiatan seni yang masih konsisten dan selalu ramai dikunjungi ada di kawasan Ampenan mereka banyak menghadirkan musisi muda seniman dan budayawan hadir setiap sabtu dan minggu,” pungkasnya. (WIL)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button