Mataram (NTBSatu) – Bakal Calon Gubernur NTB, Lalu Muhamad Iqbal mengunjungi GOR 17 Desember, Turida, Kota Mataram, Sabtu, 14 September 2024 petang. Dalam kunjungannya, Lalu Muhamad Iqbal alias Miq Iqbal ingin mengecek kesiapan pelaksanaan jalan sehat dan deklarasi paslon Iqbal-Dinda pada Minggu, 15 Desember 2024 pagi.
Miq Iqbal berjalan di sekitaran GOR 17 Desember. Ia mengecek seluruh hal, mulai dari panggung, videotron, perlengkapan medis, dan lokasi khusus untuk para disabilitas. Serta, menyapa seluruh relawan yang bertugas untuk menyukseskan acara tersebut.
Dalam keterangannya, Miq Iqbal dan tim mengaku sudah siap dalam menggelar jalan sehat dan deklarasi. ia juga mengimbau seluruh pihak agar menikmati acara dengan cara yang sebaik-baiknya, tertib, dan mengikuti seluruh arahan dari para petugas.
“Harus tertib, jaga keamanan dan kebersihan. Kami menginginkan itu,” ungkap Miq Iqbal kepada NTBSatu, Sabtu, 14 September 2024 malam.
Mantan Dubes Indonesia untuk Turki itu ingin agar acara deklarasi dan jalan sehat berjalan dengan menyenangkan dan beradab.
Ia juga memastikan, kehadiran 20.000 peserta dalam acara tersebut tidak mengganggu kegiatan itu. Bahkan, pihaknya sudah mengantisipasi kelebihan peserta yang hadir.
ia menegaskan, peserta yang ikut dalam deklarasi dan jalan sehat ini merupakan orang-orang yang baik. Serta, menginginkan agar NTB menjadi lebih baik.
“Maka, perilaku orang-orang yang hadir pun sudah pasti akan baik,” tandas Miq Iqbal.
Gemuruh alunan musik bersuara cukup keras memenuhi GOR 17 Desember, Turida, Kota Mataram. Ratusan manusia pun turut memadati stadion itu. Ada yang hadir untuk mempersiapkan panggung, ada pula untuk sekadar berbelanja di sejumlah pedagang kaki lima. (*)