Mataram (NTB Satu) – Seorang bocah 13 tahun asal Bandung diamankan polisi pada Sabtu, 15 Juli 2023. Ia diamankan di Bandara Soekarno-Hatta saat hendak terbang ke Lombok bersama kekasihnya yang berusia 23 tahun.
Mereka diamankan setelah ibu dari anak tersebut melapor ke polisi melalui layanan darurat atau hotline center. Polisi pun langsung berkoordinasi dengan pihak maskapai.
Baca Juga:
- RUPS Bank NTB Syariah Sepakat Seleksi Komisaris Lewat Pansel, Bagaimana Nasib Gita Ariadi?
- Warga Pekalongan Rebutan Mata Air Diduga Berkah, Ujungnya Diketawain Netizen
- 16 Sapi Mati di Pelabuhan, Peternak Bima-Dompu Sayangkan Gubernur NTB Lamban Tambah Armada Kapal
- Peringati Hari Kartini 2025, Himasta FMIPA Unram Kolaborasi dengan Rumah Perempuan Migran Ajak Perempuan NTB Berpendidikan Tinggi
“Tim dari Polresta Bandara Soekarno-Hatta bergerak cepat mendatangi area boarding gate A1 terminal 1 dan berhasil menemukan korban bersama dengan kekasihnya yang telah bersiap-siap untuk menaiki pesawat,” kata Kasat Reskrim Polresta Bandara Soekarno-Hatta, Kompol Reza Pahlevi dikutip dari CNN Indonesia, Jumat, 28 Juli 2023.
Berdasarkan pemeriksaan, kekasih korban berstatus sebagai mahasiswa di perguruan tinggi di Lombok. Keduanya sudah menjalin hubungan selama tiga tahun.