ADVERTORIALKota Bima

Pemkot Bima Terima Kucuran Anggaran Besar untuk Kebutuhan Air Bersih

Kota Bima (NTBSatu) – Pemerintah Kota (Pemkot) Bima menerima anggaran cukup besar dari pemerintah pusat untuk pemenuhan kebutuhan air bersih pada tahun 2024.

Kepala Bidang Cipta Karya, Dinas PUPR Kota Bima, Muhammad Syahwan mengatakan, Pemkot Bima memperoleh anggaran tersebut dari berbagai sumber.

Sebanyak Rp7,5 miliar dari Dana Alokasi Khusus (DAK), Rp5 miliar dari Dana Alokasi Umum (DAU), serta tambahan dari Inpres sebesar Rp4 miliar.

“Tambahan anggaran dari Inpres ini untuk perbaikan jaringan di Kelurahan Kodo dan Dodu,” kata Syahwan kepada NTBSatu, Rabu, 24 Juli 2024.

Pemkot Bima akan menggunakan anggaran itu untuk kebutuhan perbaikan dan pengelolaan jaringan air bersih. Minimal, di tahun 2024 ini, permasalahan air bersih di Kota Bima dapat teratasi sekitar 80 – 90 persen.

“Alhamdulillah. Mudah-mudahan kami berhasil menyelesaikan persoalan air bersih di Kota Bima ini secara menyeluruh,” ujarnya.

Kota Bima telah memperbaiki jaringan air bersih di beberapa titik. Oleh karena itu, titik rawan kekurangan air di Kota Bima mulai berkurang.

“Kepercayaan masyarakat terhadap UPTD Air Bersih ini telah tumbuh,” bebernya.

Syahwan mengharapkan, berharap, UPTD Air Bersih akan berkembang menjadi PDAM Kota Bima. Sehingga dengan adanya PDAM, Kota Bima bisa menarik retribusi.

“Kalau UPTD tugasnya hanya melayani, tidak menarik apapun. Jadi InsyaAllah ke depannya kami ingin terus maju,” ungkapnya.

Sebaran Wilayah Perbaikan Jaringan Air Bersih Kota Bima

Pj Wali Kota Bima, H. Mohammad Rum, bersama jajarannya saat meninjau persiapan SPAM air bersih di Kelurahan Penanae. Foto: Istimewa

Kepala UPTD Air Bersih Kota Bima, Syarifuddin telah memasifkan pelayanan air bersih di Kota Bima. Ia telah melakukan perbaikan saluran air dan sumur bor di sejumlah titik.

UPTD Air Bersih Kota Bima telah memperbaiki saluran air di wilayah Masjid Terapung, Kelurahan Rasanae Barat; perbaikan sumur bor di Kecamatan Mpunda; Kelurahan Penatoi; dan perbaikan saluran pipa air di Perumahan Kadole, Oi Fo’o, Kota Bima.

Mereka pun telah memperbaiki saluran air di Jalan Jendral Sudirman, Kelurahan Lewirato, di Kelurahan Panggi, termasuk perbaikan sumur bor di Kelurahan Penatoi kemudian lingkungan Sarata, Kelurahan Paruga.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button