Mataram (NTBSatu) – Pemilihan kepala daerah (Pilkada) se-Indonesia akan dilaksanakan pada 27 November mendatang. Termasuk daerah yang ada di NTB.
Untuk di Kabupaten Lombok Tengah, berdasarkan hasil survei Smart Pol Indonesia dan NTBSatu (SPI-NTBSatu), muncul beberapa nama tokoh yang berpeluang tampil di Pilkada mendatang.
Bagaimana profil mereka? Berikut ulasannya:
- Lalu Pathul Bahri. Dia adalah Bupati Lombok Tengah periode 2021–2024. Dia menjabat sejak 26 Februari 2021 setelah dilantik Gubernur NTB, Zulkieflimansyah di Gedung Graha Bhakti Praja.
Pathul Bahri juga sebelumnya pernah menjabat sebagai Wakil Bupati Lombok Tengah tahun 2017-2021. Kemudian menjadi Wakil Ketua DPRD Lombok Tengah tahun 2009–2014 dan menjadi anggota DPRD NTB tahun 2014–2015.
Berita Terkini:
- Gubernur NTB Siapkan Dokter Hewan-Tangki Air Antisipasi Kematian Ternak di Pelabuhan Gili Mas
- Paus Fransiskus Meninggal Dunia Hari ini
- Kecelakaan Maut Usai Nyongkolan di Lombok Tengah, 4 Orang Tewas
- Pemprov NTB Gelar Seleksi Terbuka Calon Direksi Bank NTB Syariah, Tepis Isu Titipan
- Habib Ziadi Tohir. Dia merupakan salah satu kader Nahdlatul Wathan Diniyah Islamiyah (NWDI). Habib Ziadi juga pernah menjadi Ketua Dewan Pertimbangan Partai NasDem Lombok Tengah.
Namun, dia keluar dari partai yang dengan Ketua Umum Surya Paloh tersebut. Ketua PD NWDI Lombok Tengah ini mengikuti jejak mantan Wakil Gubernur (Wagub) NTB, Sitti Rohmi Djalilah masuk ke Partai Perindo. Dia pernah mencalonkan diri sebagai Wabup Lombok Tengah pada Pilkada 2020.
- M. Khairul Rizal. Dia merupakan Anggota DPRD NTB dari partai NasDem. Pria kelahiran 16 Mei 1974 itu juga pernah menjabat Ketua DPRD Lombok Timur.
- Nama berikutnya adalah Lalu Muhammad Iqbal. Pria kelahiran 10 Juli 1972 Jubir Kementerian Luar Negeri. Sebelumnya dia merupakan Duta Besar Republik Indonesia untuk Republik Turki, Ia dilantik oleh Presiden Joko Widodo sebagai Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh pada tanggal 7 Januari 2019.
- Nursiah. Dia merupakan Wabup Lombok Tengah periode 2021-2024, pasangan dari Lalu Pathul Bahri.
Pria kelahiran 31 Desember 1963 pernah menduduki sejumlah kursi pemerintahan. Antara lain, Camat Praya Timur tahun 2003–2004.