Daerah NTB

Pj Gubernur NTB akan Evaluasi Penerapan e-Ticket Penyebrangan Kayangan-Poto Tano

Mataram (NTBSatu) – Pro Kontra mewarnai pemberlakuan pembelian tiket secara online atau e-Ticket pada penyebrangan Kayangan-Poto Tano.

Migrasi e-tiket dari sistem manual telah dilakukan sejak tanggal 11 Oktober lalu. Akan tetapi, kendala-kendala yang muncul mendapatkan protes dari masyarakat sebagai pengguna jasa penyebrangan.

Menanggapi itu, Penjabat Gubernur NTB Lalu Gita Ariadi mengatakan, pada prinsipnya pemberlakuan sistem pembelian tiket online ini bertujuan untuk memudahkan perjalanan masyarakat dari Lombok ke Sumbawa.

Baca Juga : Prabowo-Gibran Tak Punya Visi-Misi Tuntaskan HAM Berat, Kaesang Pasang Badan

“Prinsip tiket online itu membuat sesuatu murah dan mudah,” katanya Kamis, 2 November 2023.

Pada pelaksanaannya, sistem pembayaran secara online tersebut dinilai akan menyulitkan masyarakat untuk menyebrang.

IKLAN

Terlebih, dalam regulasi tersebut penumpang akan dikenakan biaya administrasi sebesar Rp2 sampai Rp8 ribu.

Baca Juga : Hakim MK Manahan Sitompul Bantah Dilobi Paman Gibran dalam Putusan MK

1 2 3Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button