Mataram (NTB Satu) – Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas), Andi Widjajanto mengungkapkan, bahwa keterwakilan perempuan di NTB dalam ranah politik, yakni DPRD, paling rendah se-Indonesia,
Sebab, Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), keterlibatan perempuan di DPRD NTB hanya 1,59% dari total jumlah anggota parlemennya tahun 2021.
Porsi tersebut merupakan yang terendah dibandingkan dengan provinsi-provinsi lainnya, serta jauh dari porsi keterlibatan perempuan di parlemen secara nasional yang mencapai 21,4% pada 2021.
“Ada 26 dari 34 provinsi di Indonesia yang keterwakilan perempuan di parlemennya di bawah rata-rata nasional, yaitu di bawah 21,4%. Provinsi dengan angka keterwakilan terendahnya di Indonesia adalah NTB. Nomor 34 dari 34 provinsi,” ungkapnya. saat memberi kuliah umum di Universitas Mataram (Unram), Jumat, 22 September 2023.
Sehingga ini menjadi pertanyaan yang signifikasi bagi NTB, kata Andi, mengenai keterwakilan perempuan dalam ranah politik di Provinsi NTB.
Baca Juga :
- Pendaftaran Program Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 11 Dibuka Oktober Besok
- Beasiswa BRILian Bank BRI 2023 Telah Dibuka, Mahasiswa Diberi Uang Saku hingga MacBook Air
- Kemendikbudristek Tegaskan Formasi PPPK Guru 2023 Belum Cukupi Kebutuhan Daerah
- Presiden dan Menteri Dipastikan Hadir Saat MotoGP Mandalika 2023
- Awasi Kenaikan Harga Kamar Hotel Jelang MotoGP, Pemprov NTB Buat Satgas