Mataram (NTB Satu) – Rocky Gerung dan Refly Harun diundang oleh Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat FEB UGM dalam Diskusi Kebangsaan di Kopi Nuri Jalan Anggajaya, Sleman, Jumat, 8 September 2023.
Saat diskusi berlangsung, puluhan orang yang mengatasnamakan Pejuang Nusantara Indonesia Bersatu (PNIB) mendatangi lokasi dan membentangkan spanduk penolakan kedatangan Rocky Gerung dan Refly Harun.
Akibatnya, mereka menjadi sasaran pelemparan. Pembicara dilempari botol air mineral dan mengenai bagian leher Refly Harun.
Massa aksi awalnya memblokade pintu masuk acara diskusi. Namun para narasumber masuk lewat pintu belakang hingga diskusi akhirnya dapat berlangsung.
Massa aksi kemudian mencoba membubarkan jalannya diskusi dengan berkali-kali mencoba memasuki ruangan. Namun berhasil dicegat aparat kepolisian.
Berita Terkini :
- Video: Dihianati NasDem, Rocky Gerung Sarankan SBY Ambil Langkah Radikal
- 10 Negara dengan Pemain Judi Slot Terbanyak di Dunia, Indonesia di Atas Angin
- Daftar Profesi yang Paling Banyak Terjerat Pinjol Ilegal, Guru Posisi Puncak
- Korban Tewas Akibat Gempa Maroko Tembus 2.000 Jiwa
- Situs Resmi Pemkot Mataram Kembali Diretas Jadi Situs Judi Online