Mataram (NTB Satu) – Badan Kepegawaian dan Pembangunan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Mataram belum dapat memastikan kapan mutasi jabatan lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) akan dilakukan.
Menurut Kepala BKPSDM Kota Mataram, Hj. Asnayati, jadwal mutasi tersebut masih menunggu keputusan Wali Kota Mataram, Mohan Roliskana
“Itu hak prerogatif Pak Wali. Kita menunggu Pak Wali,” kata Asnayati, Kamis, 21 September 2023.
Berita Terkini:
- Gubernur Lalu Iqbal Bantah Isu Dugaan Kadistanbun NTB Ditawari Demosi Mandiri
- Dewan Ingatkan Pansel tak “Main Mata” Seleksi Direksi dan Komisaris Bank NTB Syariah: Jangan Sampai Hasilnya Lebih Buruk
- Jaksa Tahan Pejabat BNI KCP Woha Tersangka Kasus KUR
- Jaksa Periksa Direktur PT BAL Dugaan Korupsi SPAM Gili Trawangan dan Meno
Namun, lanjut Asnayati, pihaknya sudah menyiapkan data dan kelengkapan administrasi proses mutasi pejabat.
“Mekanismenya sudah dari BKPSDM jadi kita menunggu Pak Wali,” ungkapnya.
Saat ini, masih terjadi kekosongan pada lima jabatan kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Mataram.