Selong (NTBSatu) – Partai Gerindra masih merajai hasil hitung suara Pemilihan Umum (Pemilu) legislatif DPRD Kabupaten Lombok Timur.
Hingga Jumat, 16 Februari 2024, pukul 11.30 Wita, jumlah suara partai yang didulang Gerindra mencapai 5.093 suara. Lalu dibuntuti PAN di posisi kedua dengan 3.957 suara.
Berikut adalah daftar perolehan suara partai pada Pemilihan Umum (Pemilu) legislatif DPRD Kabupaten Lombok Timur per Jumat, 16 Februari 2024, pukul 11.30 Wita:
- Gerindra: 5.093
- PAN: 3.957
- PKS: 3.955
- NasDem: 3.573
- Perindo: 3.286
- Golkar: 3.216
- PKB: 3.012
- PDIP: 2.999
- Demokrat: 2.796
- PPP: 2.409
- Gelora: 1.491
- Hanura: 1.216
- PBB: 1.169
- PSI: 272
- Partai Ummat: 205
- PKN: 197
- Partai Buruh: 156
- Partai Garuda: 71.
Berita Terkini:
- Atlet Universitas Hamzanwadi Yad Hapizudin Sabet Emas di Singapore Open 2025
- TGB Datangi Kedubes Vatikan Sampaikan Dukacita Wafatnya Paus Fransiskus
- Real Madrid Siapkan 6 Kandidat Pengganti Ancelotti, Tiga Nama tak Terduga Muncul
- Motif “Walid Lombok” Diduga Cabuli Santriwati: Doa Kebaikan dan Perbaikan Keturunan
Diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lombok Timur saat ini belum melakukan rekapitulasi suara. Perolehan suara partai di atas merupakan hasil rekapitulasi KPU pada 5 persen atau 214 dari 4010 Tempat Pemungutan Suara di Kabupaten Lombok Timur. (MKR)