Mataram (NTB Satu) – Prediksi bahwa Kota Mataram akan mendominasi prestasi di Porprov XI NTB, tak berlebihan. Dilihat dari klasemen perolehan Medali, ibu kota provinsi ini para atletnya memimpin sementara dengan total 38 Mendali.
Setelah Mataram, duduk di peringkat kedua Lombok Barat, disusul Dompu, Lombok Tengah, Lombok Timur, Kota Bima dan Kabupaten Bima.
Rincian perolehan medali sementara sampai Pukul 23.00 Wita sesuai rekapitulasi KONI NTB :
Kota Mataram 16 Emas 13 Perak 9 Perunggu Total 38 Medali
Lombok Barat 7 Emas 4 Perak 4 Perunggu Total 4 Medali
Dompu 2 Emas 1 Perak 0 Perunggu Total 3 Medali
Lombok Tengah 2 Emas 0 Perak 0 Perunggu Total 2 Medali
Lombok Timur 1 Emas 0 Perak 3 Perunggu Total 4 Medali
Kota Bima 0 Emas 2 Perak 1 Perunggu Total 3 Medali
Kabupaten Bima 0 Emas 0 Perak 1 Perunggu Total 1 Medali
Dari data yang sama, tiga daerah belum menyabet satu pun medali. Seperti atlet Lombok Utara, Sumbawa Besar dan Sumbawa Barat. (HAK)