ADVERTORIALKota Bima

Pj Wali Kota Bima Hadiri RUPS PT Jamkrida NTB Bersaing

Mataram (NTBSatu) – Pj Wali Kota Bima, Mohammad Rum mengikuti Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT Jamkrida NTB Bersaing di Prime Park Hotel, Mataram.

Kehadiran Mohammad Rum untuk menegaskan komitmen Pemda terhadap pengembangan sektor ekonomi di Kota Bima. Dia mendukung berbagai upaya perusahaan dalam mengembangkan potensi ekonomi di NTB

“Pemerintah daerah memiliki peran yang sangat penting dalam PT. Jamkrida NTB Bersaing,” katanya, Kamis, 4 April 2024.

Menurut Pj Wali Kota, ada beberapa konsekuensi yang diperoleh pemerintah daerah ketika terlibat aktif sebagai pemegang saham dalam perusahaan daerah.

Pemda memiliki hak suara dalam rapat pemegang saham. Hal ini memungkinkan mereka untuk ikut serta dalam pengambilan keputusan strategis perusahaan, termasuk keputusan terkait arah bisnis, pengelolaan keuangan.

IKLAN
Berita Terkini:

“Dan kebijakan lainnya yang dapat memengaruhi pertumbuhan dan perkembangan perusahaan,” ujarnya.

Melalui investasi dalam PT. Jamkrida NTB Bersaing, Pemda dapat membantu mendorong pertumbuhan ekonomi di wilayahnya masing-masing.

Salah satunya dengan mendukung perusahaan yang bergerak di sektor keuangan. Pemda dinilai bisa menciptakan lapangan kerja, meningkatkan pendapatan masyarakat, dan memperkuat infrastruktur ekonomi lokal.

IKLAN

“Pemerintah daerah sebagai pemegang saham, dapat memastikan bahwa perusahaan ini menjalankan misi sosialnya dengan memberikan akses keuangan yang lebih mudah bagi UMKM. Yang pada gilirannya dapat meningkatkan daya saing dan pertumbuhan ekonomi di tingkat lokal,” bebernya.

Mohammad Rum mengapresiasi keberhasilan PT. Jamkrida NTB Bersaing dalam mendukung pertumbuhan ekonomi lokal dan UMKM. Hal ini tentunya akan berdampak positif pada kesejahteraan masyarakat di wilayah NTB.

Karena melalui deviden yang diterima dari investasi dalam perusahaan, Pemda dapat menggunakan pendapatan tersebut untuk membiayai program pembangunan.

“Progam itu nantinya bisa meningkatkan kesejahteraan sosial dan ekonomi masyarakat,” ucapnya.

Sementara itu, Kabiro Perekonomian Setda Provinsi NTB, Wirayaja Kusuma yang mewakili Pj Gubernur NTB dalam arahannya menjelaskan, kehadiran pemerintah daerah sebagai pemegang saham dalam PT. Jamkrida NTB Bersaing tidak hanya memberikan manfaat finansial. Namun juga memungkinkan berperan aktif dalam memajukan ekonomi lokal.

“Dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan,” paparnya.

RUPS PT. Jamkrida NTB Bersaing dinilai sebagai momen penting bagi Pemda untuk bertukar informasi, ide, dan strategi dalam memajukan perekonomian di NTB.

Pasalnya, keberadaan mereka menandai komitmen bersama untuk membangun sinergi antara sektor swasta dan pemerintah, demi kemajuan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

Agenda utama RUPS dimulai dengan sambutan pembukaan dari Komisaris PT. Jamkrida NTB Bersaing. Kemudian diikuti penyampaian LPJ terkait Laporan Keuangan Tahun 2023 dan rencana pembayaran dividen dari laba tahun 2023. (KHN/*)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button