Kota Mataram

Melaui TPID, Pemkot Mataram Gotong Royong Tekan Angka Inflasi

Mataram (NTBSatu) – Pengendalian inflasi di Kota Mataram akan ditingkatkan melalui kinerja dari Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TIPD). Hal tersebut dilakukan agar pengendalian inflasi lebih efektif, dan dapat ditekan tahun 2024 ini.

Karena itulah, Pemkot Mataram telah menggelar koordinasi dengan Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia NTB Winda Putri Listya, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Mataram Mohammad Reza Nugrah Kusumawinoto, Asisten II Setda Kota Mataram, Miftahurrahman dan seluruh anggota TPID Kota.

TPID Kota Mataram akan merumuskan program kegiatan yang efektif dari setiap perangkat daerah. Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Mataram, L Alwan Basri juga mengatakan akan fokus merumuskan program kegiatan untuk pengendalian inflasi.

“Perangkat daerah yang tergabung dalam TPID Kota Mataram diarahkan untuk selalu memperhatikan strategi 4K, yakni ketersediaan pasokan, keterjangkauan harga, kelancaran distribusi, dan komunikasi yang efektif,” katanya.

Alwan mengharapkan langkah tersebut dapat menstabilkan harga dan mengendalikan laju inflasi.

IKLAN
Berita Terkini:

“Untuk menciptakan iklim ekonomi yang kondusif bagi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Kota Mataram,” pungkasnya. (WIL)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button