Mataram (NTB Satu) – Sejumlah titik pesisir pantai di Kota Mataram masih dipenuhi sampah. Pemerintah Kota Mataram membutuhkan usaha ekstra untuk mengatasi persoalan sampah itu.
Kesadaran masyarakat terhadap kebersihan di pesisir pantai juga menjadi sorotan Pemkot Mataram.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Mataram, H. M. Kemal Islam mengatakan, perlu usaha ekstra membersihkan pesisir pantai di Kota Mataram yang masih dipenuhi sampah.
“Pada saat musrembang, kami mencoba mengusulkan ke (Pemerintah) Provinsi, semoga ada hibah atau bantuan dalam menangani sampah,” katanya Kamis 11 Mei 2023.
Pihaknya berharap, adanya bantuan ekstra itu mampu membersihkan pantai di Kota Mataram. Dengan begitu, tampilan pantai bisa lebih bersih dan indah.
Upaya ini sangat membutuhkan peran masyarakat dan petugas kebersihan sekitar pantai. Masih banyak masyarakat yang kurang memiliki kesadaran akan kebersihan saat berkunjung pantai.
“Hanya memerlukan tenaga dan kesadaran masyarakat untuk membersihkan pesisir pantai di Kota Mataram,” ucapnya.
Adanya destinasi bersih akan meningkatkan kunjungan masyarakat, Pemkot Mataram sudah seharusnya menegaskan kembali hal tersebut.
“Terlebih di beberapa daerah sudah mulai memfokuskan kebersihan lingkungan, khususnya destinasi wisata,” ucapnya. (WIL)
Lihat juga:
- Gubernur NTB Nilai Satgas PPKS di Ponpes tak Urgen, Aktivis Anak: Justru Itu yang Belum Ada
- PPATK Sebut Korupsi dan Narkotika Jadi Kejahatan Tertinggi Tindak Pidana Pencucian Uang
- Sidang Perdana Gugatan Mobil Esemka dan Ijazah Digelar Besok, Jokowi Bakal ke Vatikan?
- Hakim Jatuhkan Vonis Dua Terdakwa Korupsi KUR BSI Petani Porang
- LIPSUS – Jalan Mundur Layanan Kesehatan NTB
- Interpelasi DAK 2024 Terancam Dijegal: Golkar Abstain, 2 Fraksi Bertahan