Mataram (NTBSatu) – Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan adanya perubahan orientasi pekerjaan pada generasi muda indonesia, khususnya milenial dan Gen Z.
Baca Juga: Sri Mulyani Full Senyum, Dividen BUMN Tembus Rp74,1 Triliun
Pasalnya, ia menemukan pergeseran cita-cita pada anak-anak, yang disebabkan oleh teknologi digital sangat mengubah banyak masifnya perkembangan teknologi digital.
“Dua puluh tahun lalu, anak-anak sekolah dasar ketika ditanya tentang cita-citanya, paling sering menyebut tentara atau polisi. karena seragamnya yang dianggap keren,” kata Sri Mulyani berpidato dalam acara Indonesia-Europe Investment Summit 2023 di St. Regis Jakarta, Kamis, 30 November 2023, dikutip CNBC Indonesia.
Namun dengan perkembangan teknologi, cita-cita anak-anak dekade ini mulai berubah.
Berita Terkini:
- Banjir Bandang Terjang Pulau Sumbawa, Nestapa di Ujung Tahun 2024
- Penetapan NTB sebagai Tuan Rumah PON 2028 Masih Tunggu SK Kemenpora
- Kabid SMK Terjaring OTT Seret Nama Kadis Dikbud NTB
- Siswi SMAN 1 Mataram Bawa Tim Hockey Indonesia Juara Asia
Ketika ditanya tentang cita-citanya, Sri Mulyani mengucapkan kebanyakan anak akan menjawab ingin menjadi content creator (pembuat konten) atau YouTuber.
Diketahui, seorang YouTuber bisa meraup pundi – pundi uang sekitar US$ 3-5 atau setara Rp45-75 ribu per satu video dengan 1.000 views.
Hal itu diluar pemasukan dari pendapatan iklan yang disisipkan dalam video, yang nominalnya bisa mencapai US$ 18 atau setara Rp270 ribu per 1.000 views.
Baca Juga: Sri Mulyani, BI, OJK, dan LPS Rundingkan Paket Komplet agar Perekonomian Stabil
Menurut Forbes, estimasi pendapatan yang diterima oleh seorang YouTuber dengan 1.000.000 views per satu video bisa mendapat cuan rata-rata US$ 5.000 atau sekitar Rp75 juta.