Kota Bima (NTBSatu) – Rekapitulasi suara Pemilihan Umum (Pemilu) Caleg DPRD Kota Bima Dapil III, yang dilakukan KPU menggunakan formulir C1 di laman resminya, pemilu2024.kpu.go.id, masih berlanjut.
Hasil rekapitulasi suara atau real count KPU per Kamis, 22 Februari 2024 pukul 20.11 Wita, untuk DPRD Kota Bima Dapil III sudah mencapai 60,23 persen atau 53 TPS dari total 88 TPS.
Berdasarkan hasil rekapitulasi sementara tersebut, PAN masih mendominasi suara secara partai, dengan perolehan 2.466 suara.
Pada posisi kedua diisi oleh Partai Demokrat dengan perolehan sementara 2.369 suara. Kemudian disusul Partai NasDem dengan perolehan 1.791 suara.
Untuk diketahui, pemilihan Caleg DPRD Kota Bima Dapil III ini memperebutkan 6 kursi. Dengan daerah pemilihannya meliputi Kecamatan Asakota.
Berita Terkini:
- Gubernur NTB Nilai Satgas PPKS di Ponpes tak Urgen, Aktivis Anak: Justru Itu yang Belum Ada
- PPATK Sebut Korupsi dan Narkotika Jadi Kejahatan Tertinggi Tindak Pidana Pencucian Uang
- Sidang Perdana Gugatan Mobil Esemka dan Ijazah Digelar Besok, Jokowi Bakal ke Vatikan?
- Hakim Jatuhkan Vonis Dua Terdakwa Korupsi KUR BSI Petani Porang
Berikut daftar 6 nama kuat peraih kursi DPRD Kota Bima Dapil III, berdasarkan suara tertinggi masing-masing partai:
- PAN (2.466): SUDARMON (1.610)
- Demokrat (2.369): SYUKRI (1.115)
- NasDem (1.791): Hj. MUTMAINNAH (993)
- Golkar (1.377): GINA ADRIANI ( 1.225)
- PKS (1.128): MUSLIM (900)
Perlu diketahui, adapun perolehan suara dan kursi yang digambarkan dalam artikel ini adalah perolehan suara sementara yang diolah redaksi NTBSatu dari laman resmi KPU RI.
Karenanya, ulasan ini adalah gambaran hasil sementara yang tidak merepresentasikan hasil akhir dari perolehan kursi dan suara Pemilu 2024.
Hasil akhir yang bersifat resmi dan final, ditentukan berdasarkan rekapitulasi resmi yang dilakukan secara berjenjang oleh KPU, dan telah memiliki kekuatan hukum yang tetap. (MYM)