Mataram (NTB Satu) – Dua minggu jelang perhelatan MotoGP di Sirkuit Mandalika, jumlah kamar penginapan di wilayah Pulau Lombok masih banyak yang tersedia. Dari data Dinas Pariwisata Provinsi NTB, jumlah kamar yang belum dipesan sebanyak 7. 300 kamar.
Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Pariwisata Provinsi NTB, H. Yusron Hadi, kepada ntbsatu.com, Jum’at, 4 Maret 2022. Dikatakan Yusron, banyak penginapan di Lombok belum dipesan oleh para pecinta MotoGP. Sehingga wisatawan atau pengunjung tidak perlu khwatir dengan kekurangan akomodasi.
“Masih tersedia 7. 300 kamar. Silahkan datang ke Lombok penginapan masih tersedia,” ujarnya.
Yusron juga menjelaskan terkait total tiket penonton yang sudah terjual sampai tanggal 20 Februari 2022 adalah sebanyak 21.530 tiket dari sekitar 63.000 tiket yang disediakan.
Menurutnya, kewenangan penjualan tiket ada di tangan Mandalika Grand Prix Association (MGPA). Sedangakan posisi pemerintah daerah hanya menyiapkan dukungan bagi akomodasi, transportasi, kesehatan lingkungan dan lainnya.
“Strategi penjualan tiket selebihnya ada di MGPA bukan pemerintah daerah. Menurut info yang kami terima, tiket yang terjual sebanyal 21.530 tiket,” jelas Yusron.
Sebagai informasi, terkait total tiket yang sudah terjual, MGPA dan pihak-pihak terkait tidak khawatir. Sebab, mereka yakin penjualan tiket menjelang balapan akan terus meningkat.
“Peningkatan animo ini terjadi terutama untuk tiket hari ketiga atau race day. Kami sangat percaya diri bahwa dalam beberapa minggu ke depan tiket hari ketiga akan terjual habis,” kata Maya Watono selaku Direktur Pemasaran PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney dalam acara Media Briefing secara virtual, Rabu, 2 Maret 2022 lalu.
“Akan tetapi, kami juga masih memiliki ekspektasi untuk tiket hari pertama dan kedua. MotoGP ini sangat menarik tidak hanya saat balapan, tetapi hari-hari sebelumnya juga ada free practice dan kualifikasi,” ucap Maya. (DAA)