Mataram (NTBSatu) – Bagi para calon mahasiswa baru (maba) di Provinsi NTB, perlu mengetahui daftar kampus terbaik sebelum memilih tempat kuliah di daerah tersebut.
Berdasarkan pemeringkatan uniRank selama 2024, terdapat 10 kampus terbaik di NTB, berikut daftarnya:
- Universitas Mataram;
- Universitas Hamzanwadi;
- Universitas Islam Negeri Mataram;
- Universitas Muhammadiyah Mataram;
- Universitas Teknologi Sumbawa;
- Universitas Nahdlatul Ulama Nusa Tenggara Barat;
- Universitas Nahdlatul Wathan;
- Universitas Gunung Rinjani;
- Universitas Islam Al-Azhar Mataram;
- Universitas Samawa.
UniRank menyeleksi perguruan tinggi berdasarkan beberapa faktor, seperti memiliki izin, lisensi, atau akreditasi resmi dari lembaga pendidikan tinggi Indonesia. Kemudian, menyediakan program Sarjana (S1), Magister (S2), atau Doktor (S3). Serta menyelenggarakan pendidikan dalam format tradisional, bukan jarak jauh.
Pemeringkatan uniRank sendiri memberikan gambaran, tentang universitas mana yang memiliki standar akademik dan legalitas yang baik.
Bagi calon mahasiswa, daftar ini bisa menjadi referensi penting dalam menentukan tempat kuliah yang berkualitas di NTB. (*)