Mataram (NTB Satu) – Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) telah merilis daftar 26 pemain Timnas Indonesia jelang laga FIFA Matchday melawan Palestina dan Argentina.
Skuad Merah Putih dijadwalkan bertanding lawan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada 14 Juni. Kemudian lanjut menghadapi Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta pada 19 Juni 2023.
26 pemain itu dijadwalkan mengikuti pemusatan latihan mulai 5 Juni 2023.
Beberapa pemain yang berkarier di luar negeri seperti Asnawi Mangkualam, Elkan Baggott, Jordi Amat, Shayne Pattynama, Saddil Ramdani, Pratama Arhan, dan Marselino Ferdinan akan turut bergabung.
Para penggawa Timnas di SEA Games 2023 pun turut ambil bagian di bawah bimbingan Shin Tae Yong (STY). Mereka adalah Ernando Ari, Rizki Ridho, dan pemain berdarah Lombok Timur, NTB, Witan Sulaeman yang kini menetap di Palu.
Dalam rilis tersebut, tidak tertera nama juru gedor Timnas Indonesia U-22 Ramadhan Sananta. Egy Maulana Vikri yang sebelumnya jadi langganan pun tidak dipanggil untuk FIFA Matchday ini.
Berita Terkait:
Lagu Resmi Piala Dunia U-20 Tiba-tiba Hilang dari Situs FIFA
Agentina Gantikan Indonesia Sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023
Timnas Indonesia Telah Siapkan Nama Pemain Lawan Argentina
Erick Thohir Yakin Animo Pembelian Tiket Indonesia Vs Argentina Kalahkan Konser Coldplay
3 Negara Top akan Dijamu Timnas Indonesia Setelah Argentina, Ada Maroko?
Lihat juga:
- Cerita Unik di Balik Penunjukan Helmy Yahya dan Bossman Mardigu sebagai Komisaris Bank BJB
- Viral! Ibu-ibu Bercanda Bawa Bom di atas Pesawat Berujung Diturunkan – Terancam Penjara 8 Tahun
- Intip Afiliasi Politik dan Bisnis Komisaris Bank BJB Helmy Yahya hingga Bossman Mardigu
- 10 Lagu Terbaik Scorpions Sepanjang Masa, Pernah Kolaborasi Bareng Titiek Puspa
- Ini 3 Waktu Terbaik untuk Beli dan Jual Emas Menurut Pakar, Ada Bocoran Bulan Krusial
- Dewan Soroti Pembentukan BUMD NTB Capital: Jangan Hanya Pikir Keuntungan Saja