Mataram (NTBSatu) – Rekapitulasi surat suara Pemilihan Umum (Pemilu) DPR RI Dapil Jawa Timur 9 telah mencapai 85,67 persen per Minggu, 25 Februari 2024 pukul 20.00 WIB di situs resmi KPU RI.
Dengan hasil rekapitulasi sementara tersebut, sudah dapat terlihat gambaran Parpol dan Calon Anggota Legislatif (Caleg) yang akan memperoleh 6 kursi DPR RI dari Dapil ini.
Diketahui, Dapil Jawa Timur 9 meliputi dua kabupaten, yakni Kabupaten Bojonegoro dan Kabupaten Tuban.
Kursi pertama diraih oleh Golkar dengan jumlah perolehan suara terbanyak, yakni 295.792. Dengan Caleg yang akan duduk di kursi tersebut adalah petahana Anggota DPR RI, Dra. Haeny Relawati Rini Widyastuti, M.Si., dengan 145.046 suara.
Berita Terkini:
- Beredar Curhat Kadistanbun NTB Terkait Hasil Assessment, Merasa Terancam Demosi
- Antrean Truk Sapi Bima Menumpuk di Pelabuhan Poto Tano dan Gili Mas
- FJPI Kawal Kasus Dugaan Persekusi Jurnalis Perempuan di NTB
- Balada Cinta Abadi: Arti Puitis Lagu Scorpions ‘When You Came Into My Life’, Ciptaan Titiek Puspa
Selanjutnya, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menempati kursi kedua dengan perolehan 255.705 suara. Caleg PKB yang akan duduk, yakni petahana Anggota DPR RI, Hj. Ratna Juwita Sari, S.E., M.M., yang memperoleh 85.926 suara.
Partai Gerindra meraih kursi ketiga DPR RI dari Dapil Jawa Timur 9 dengan jumlah 102.914 suara. Calegnya yang akan duduk di parlemen Senayan itu merupakan petahana Anggota DPR RI, Wihadi Wijanto, S.H., M.H., yang memperoleh 63.004 suara.