ADVERTORIALSumbawa

Pjs Bupati Pimpin Rakor Program Sosial Kemasyarakatan dan Pelayanan Publik

Lombok Timur (NTBSatu) – Pjs Bupati Sumbawa, Dr. Najamuddin Amy, memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Rencana Program Pelayanan Sosial kemasyarakatan dan Pelayanan Publik pada Kamis, 17 Oktober 2024.

Pada rakor tersebut, Pjs Bupati meminta agar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumbawa tetap melaksanakan program sosial kemasyarakatan, dan bantuan kepada masyarakat tetap dilakukan.

“Kemudian pelayanan publik harus tetap dijalankan, bahkan ditingkatkan di masa Pemilukada 2024 ini,” pinta Dr. Najam.

Sebelumnya, Diskominfotiksandi Sumbawa menyelenggarakan Rapat Admin
Publik Nasional-Layanan Aspirasi dan 2 Pengaduan Online Rakyat (SP4N-Lapor!) sebagai salah satu media pelayanan publik.

Kegiatan ini diinisiasi oleh Diskominfotiksandi Sumbawa dalam rangka menjamin hak masyarakat agar pengaduan dari manapun dan jenis apapun disalurkan kepada penyelenggara pelayanan publik yang berwenang.

Sekretaris Diskominfotiksandi Sumbawa, Jufrie, meminta agar tata kelola pengaduan terus ditingkatkan karena tetap akan dilakukan evaluasi oleh Instansi Pengelola Nasional seperti Ombudsman.

“Penggunaan aplikasi SP4N-Lapor! kita harapkan juga bisa terintegrasi dengan aduan masyarakat melalui kanal pengaduan lainnya,” ucap Jufrie.

Pada rapat tersebut, hadir 15 admin Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang telah mendapatkan pengaduan dan harus segera ditindaklanjuti. (*)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button