HEADLINE NEWSISU SENTRALPolitik

Bersaing dengan Istri Pj. Gubernur NTB, Selebgram Maya Cado “Keok” di Dapil Kota Mataram DPRD Provinsi

Mataram (NTBSatu) – Selebgram Irma Damayanti atau dikenal dengan nama Maya Cado hampir dipastikan keok dalam pertarungan Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 ini.

Sebagai informasi, Maya Cado pada Pileg tahun ini berkompetisi untuk DPRD NTB dari Dapil NTB 1, yakni Kota Mataram. Ia mencalonkan diri melalui Partai Golkar dengan nomor urut 5.

Berdasarkan data yang dihimpun dan diolah NTBSatu dari situs resmi real count KPU RI per tanggal 17 Februari 2024, pukul 17.30 WIB, Maya Cado baru memperoleh 873 suara.

Sementara pesaing sesama partainya, yakni Ir. Hj. Lale Prayatni yang merupakan Istri Pj. Gubernur NTB, Drs. H Lalu Gita Ariadi, moncer dengan perolehan suara di atas Caleg lainnya, 3.451 suara.

Tak hanya Lale yang menjadi pesaing terberat Maya Cado. Ada pula Ketua DPRD Kota Mataram, H. Didi Sumardi, S.H., yang saat ini mencalonkan diri ke DPRD NTB. Didi dalam perolehan sementara telah berhasil mendapatkan 3.273 suara.

IKLAN
Berita Terkini:

Masih dalam partai yang sama, H. Baihaqi, S.T., yang berada pada nomor urut 4 memperoleh 3.514 suara.

Dengan data real count KPU RI pada jam yang sama, perolehan suara Parpol dan Caleg untuk DPRD NTB pada Dapil Kota Mataram ini sudah mulai tergambar jelas. Serta, mulai terlihat gambaran Parpol dan Caleg yang memperoleh 5 kursi dalam Dapil tersebut.

Kursi pertama diraih oleh Partai Golkar dengan jumlah suara sebanyak 12.661 suara. Caleg Partai Golkar yang kemungkinan duduk di kursi tersebut adalah H. Baihaqi, S.T., dengan perolehan 3.514 suara.

1 2Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button