Dompu

Petani di Dompu Hilang Terseret Banjir saat Hendak Selamatkan Kuda

Dompu (NTBSatu) – Seorang petani bernama Syamsudin Rahman, 52 tahun asal Desa Lepadi, Kecamatan Pajo, Kabupaten Dompu hilang terseret banjir sungai, Senin sore, 20 Januari 2025.

Peristiwa naas itu terjadi sekitar pukul 15.30 Wita, di sungai ujung Desa Lepadi. Kejadian bermula ketika banjir meluap, perlahan mengancam kediaman mereka yang berada di pinggir sungai.

Korban dan istrinya, Siti Suknah pun pergi berteduh di gubuk milik warga yang tidak jauh dari rumah mereka. Istrinya sempat memperingatkan korban, agar tidak mendekati tebing sungai.

Namun, kekhawatiran Syamsudin akan kudanya yang ia ikat di bawah pohon mangga dekat sungai memaksanya untuk mengabaikan peringatan tersebut. Ia memutuskan untuk menyelamatkan kuda yang terlihat hampir tenggelam.

“Korban seketika terseret dan hilang terbawa arus,” kata Kapolsek Pajo, Ipda Gunawan Husnijaya.

Melihat kejadian itu, sang istri sontak berlari mencari pertolongan. Warga lain yang mengetahui kejadian itu melaporkan ke Kepala Dusun Lepadi. Tak lama kemudian, Kapolsek Pajo bersama anggota serta BPBD tiba di lokasi untuk melakukan pencarian korban.

“Arus sungai sangat deras dan visibilitas sangat terbatas. Kami tidak bisa melanjutkan pencarian lebih lama karena cuaca semakin buruk. Demi keselamatan tim, pencarian dihentikan sementara. Pencarian akan dilanjutkan Selasa,” pungkasnya. (*)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button