ISU SENTRALPolitik

Pindah ke Dapil Neraka di NTB, Peluang Supratman Malah Semakin Tipis Lolos ke Senayan

Mataram (NTBSatu) – Politisi Gerindra Supratman nyaleg DPR RI pada Dapil NTB 1 Pulau Sumbawa. Sebelumnya ia merupakan Anggota DPR RI dari Dapil Sulawesi Tengah.

Terlepas dari alasan kepindahannya, tapi Dapil Pulau Sumbawa tergolong “neraka”, karena diisi kompetitor Incumbent, seperti Johan Rosihan dan HM. Syafruddin. Belum lagi nama populer lainnya Fahri Hamzah, Mori Hanafi dan Magdalena yg mendominasi sementara. Sisi lain, Dapil ini hanya tersedia slot 3 kursi.

Lantas, dengan pindah Dapil, apakah ia bisa kembali lolos ke senayan?

Ternyata hasilnya berbeda bahkan tipis untuk kembali duduk di DPR RI.

Mencermati hasil pileg sementara DPR RI Dapil NTB 1 dari situs KPU RI atau Real Count. Supratman hanya memperoleh 18.780 suara. Jauh dari calon lain yang notabene sangat mumpuni di Dapil yang meliputi Kabupaten Sumbawa, Kabupaten Sumbawa Barat, Kabupaten Dompu, Kabupaten Bima, dan Kota Bima.

Berita Terkini:

Sebut saja ada Johan Rosihan dari PKS yang saat ini sementara meraih 28.343 suara. Lalu ada Muhammad Syafrudin atau Rudi Mbojo yang memperoleh 28.577 suara. Kemudian ada Mori Hanafi dari NasDem yang memperoleh 25.291 suara. Ada Fahri Hamzah yang juga sangat mumpuni dalam perolehan suara yakni 24.091. Dan terakhir ada kuda hitam yang tak disangka-sangka melampaui suara para petahana yaitu Mahdalena dari PKB yang meraih suara cukup tinggi yakni 59.455.

IKLAN

Meskipun persaingan masih berlangsung, namun perolehan suara yang didapat oleh supratman tidak begitu signifikan. Bahkan dinilai tidak akan mendapatkan kursi.

Dinamika politik yang terus berubah di Dapil NTB 1 membuat hasil akhir semakin menarik untuk ditunggu. Tiga partai masih menduduki posisi tiga besar yakni PKB, PKS, dan NasDem. Dibayangi oleh PAN dan Gerindra. (ADH)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button