Mataram (NTBSatu) – Bupati Sumbawa, H. Mahmud Abdullah alis Haji Mo mengunjungi kegiatan pengobatan gratis di Dusun Panyengar, Desa Stowe Brang, Kecamatan Utan. Kunjungan tersebut berlangsung pada Selasa, 17 September 2024.
Ia mengunjungi kegiatan pengobatan gratis itu, usai meresmikan status negeri SD Negeri Keramat, Desa Tarusa, Kecamatan Buer.
“Dari Tarusa, saya mengunjungi kegiatan pengobatan gratis untuk masyarakat Kokar Tenong Dusun Panyengar, Desa Stowe Brang, Kecamatan Utang,” ungkap Haji Mo melalui akun Facebook pribadinya, hari ini.
Dalam kunjungannya tersebut, Haji Mo mengaku sempat nostalgia. Sebab, ia pernah menjabat sebagai Camat Utan selama lima tahun sehingga kunjungan itu terasa seperti reuni kecil.
“Saya dulu pernah menjabat sebagai Camat Utan selama 5 tahun. Jadi banyak wajah-wajah akrab bagi saya di sini. Tak ayal, kegiatan ini menjadi seamcam reuni kecil bagi saya,” ujar Haji Mo.
Haji Mo pun mendoakan seluruh warga Kecamatan Utan tetap sehat dan mendapat umur yang panjang.
“Alhamdulillah. Tetap sehat semuanya. Semoga Tuhan memberkahi umur panjang bagi kita semua,” harapnya. (*)