ADVERTORIALPendidikan

KKN Expo Ummat 2024 Hadirkan Teknologi Tepat Guna Buatan Mahasiswa untuk Masyarakat

Inovasi Pencegahan Stunting

Selain penyerahan penghargaan, expo ini juga menampilkan produk-produk unggulan dari kelompok KKN lainnya, seperti sosis dari ampas minyak kelapa. Kemudian, susu jagung dengan daun kelor, dan teknologi bioponik yang berfokus pada pengurangan sampah rumah tangga.

Tidak ketinggalan, program pencegahan stunting juga menjadi salah satu inovasi unggulan dari Kelompok 51 Desa Tamekan.

Ketua Kelompok 51 Desa Tamekan, Mustofa Al Hadid menyampaikan, keberhasilan timnya tidak lepas dari kolaborasi yang baik antar anggota kelompok.

“Kami mencoba untuk membagi tugas sesuai dengan bidang keilmuan masing-masing. Misalnya, teman-teman yang berasal dari Fakultas Pertanian, fokus pada pengembangan produk-produk berbasis pertanian. Masyarakat desa sangat antusias dan terlibat aktif dalam program yang kami buat. Sehingga, kendala yang kami hadapi tidak terlalu signifikan,” tuturnya.

Ia juga berharap agar masyarakat Desa Tamekan dapat terus mengembangkan produk-produk inovatif yang telah timnya hasilkan selama masa KKN.

“Kami berharap produk-produk seperti sosis dari ampas minyak kelapa dan susu jagung ini dapat terus masyarakat produksi. Bahkan masyarakat desa bisa mengembangkannya lebih lanjut, sehingga dapat menjadi produk unggulan desa,” tambahnya.

KKN Expo Ummat 2024
Pemberian penghargaan kepada kelompok terbaik KKN mahasiswa Ummat Angkatan Ke- XXXVIII. Foto: Dok Humas Ummat

Dosen Pembimbing Lapangan, Yudhi Lestanata, S.IP., M.IP., memberikan apresiasi kepada kelompok mahasiswa bimbingannya.

“Sejak awal ditunjuk sebagai DPL, saya berupaya membangun koordinasi yang kuat dan memberikan informasi penting kepada mahasiswa sebelum mereka berangkat ke lokasi KKN. Saya menjelaskan hal-hal yang perlu diperhatikan, termasuk bagaimana menjalankan program kerja secara efektif. Serta, cara berkolaborasi dengan pemerintah dan masyarakat setempat,” ungkapnya.

Ia juga meminta mahasiswa untuk fokus dalam melaksanan program kerja, mulai dari program pokok, program khusus maupun program pilihan.

“Saya sangat bangga dengan prestasi kelompok 51 KKN di Desa Tamekan. Mereka telah menunjukkan dedikasi tinggi dan hasil yang membanggakan. Semoga mereka terus memberikan yang terbaik ke depannya,” harapnya penuh optimis.

Laman sebelumnya 1 2 3Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button