Mataram (NTBSatu) – Istri terdakwa mantan Wali Kota H.M Lutfi, Eliya Alwaini terungkap memerintah mantan Direktur PT Risalah Jaya Konstruksi, Rohficho Alfiansyah agar mentransfer Rp1 miliar kepada keluarganya, Muhammad Maqdis.
“Jadi, saya diperintahkan Umi Eli (panggilan akrab Eliya Alwaini) agar mentransfer uang saya bawa ke Muhammad Maqdis,” kata Rohficho saat memberi kesaksian di PN Tipikor Mataram, Senin, 26 Februari 2024.
Uang Rp1 miliar itu bagian dari termin pertama pada proyek Nungga Toloweri dengan nilai Rp2,7 miliar.
Berita Terkini:
- Kunker ke Surabaya, Komisi III DPRD NTB Nilai Perubahan Perda Penyertaan Modal Mendesak
- Diskursus Vol VI Overact Theatre, Menguak Sejarah Teater Kamar Indonesia
- Perjalanan Kepemilikan ANTV yang Kini Lakukan PHK Massal
- Sebelum Gubernur Terpilih Dilantik, Hassanudin akan Dievaluasi Kemendagri 9 Januari 2025
Mulanya, Rohficho akan menyerahkan uang tersebut akan ke Nafila, istri Muhammad Maqdis di Jalan Gajah Mada, Rumah Dinas Wali Kota Bima. Namun saat itu dia tidak sengaja bertemu Eliya.
“Setelah saya tarik uang itu dari bank, saya diperintahkan Bu Nafila agar membawanya ke rumah dinas (Wali Kota Bima). Di sana, saya kebetulan bertemu Umi Eli,” akunya.