9 Tips Menjaga Kesehatan untuk Petugas KPPS agar Tidak Tumbang Saat Bertugas
Mataram (NTBSatu) – Proses pemungutan suara Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 akan dilaksanakan pada 14 Februari 2024 mendatang.
Oleh karena itu, petugas Kelompok Penyelenggara Pemilu (KPPS) sangat perlu untuk menjaga kesehatan agar tetap sehat dan tidak tumbang saat proses pemilihan berlangsung.
Mengingat bahwa, pada saat pemilu 2019 lalu banyak petugas KPPS meninggal dunia yang diduga akibat kelelahan.
Sebab itu, dalam rangka mendukung kelancaran pelaksanaan demokrasi, kesehatan petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) menjadi hal yang krusial.
Berikut adalah sembilan tips lengkap untuk menjaga kesehatan para petugas KPPS agar tidak tumbang saat bertugas:
Berita Terkini:
- Gubernur Iqbal Apresiasi SMAN 1 Sumbawa Besar Jadi Pelopor Riset Berbasis Kearifan Lokal
- Revitalisasi GOR Turida Rp700 Miliar Dimulai Akhir 2026
- Amankan 4 Truk, DLHK NTB Sebut Kayu Diduga Hasil Pembalakan Liar di Hutan Sumbawa
- Perbaikan Kantor DPRD NTB Mulai Tahun 2026
1. Istirahat Cukup:
Pastikan untuk mendapatkan istirahat yang cukup sebelum hari pemungutan suara.
Tidur yang cukup akan membantu menjaga stamina dan konsentrasi selama bertugas.
2. Konsumsi Makanan Seimbang
Perhatikan pola makan dengan mengkonsumsi makanan seimbang yang mengandung karbohidrat, protein, vitamin, dan mineral.
Hindari makanan cepat saji yang dapat mengakibatkan penurunan energi secara drastis.



