Daerah NTB

Pj Gubernur NTB Dipanggil KPK, Diduga Terkait Rantai Perizinan yang Bermasalah

“Izin memang punya PT. Bhumi Mahamarga. Tapi di balik itu ada nama Lutfi atau istrinya,” bebernya.

Di lokasi galian, F dan sejumlah tim PT Tukad Mas sempat berkemah selama tiga hari. Mereka bermalam antara bulan Februari hingga Maret 2023.

“Saya lupa pastinya. Yang jelas di tahun ini,” sebutnya.

Sementara, pemeriksaan Lalu Gita Ariadi juga dibenarkan salah satu orang terdekat HM Lutfi inisial AH. “Iya, jadi hari ini Pak Pj Gubernur dipanggil,” katanya.

Baca Juga : Rupiah Kian Perkasa, Pembukaan Perdagangan Tembus Rp15.400 per Dolar AS

IKLAN

Diakui AH, pria yang akrab disapa Miq Gite itu terkait dengan perizinan galian batu sungai di wilayah Kabupaten Bima. “Benar, berkaitan sama perizinan,” sebutnya.

Bagaimana soal aliran dana ke F, apakah ada hubungan dengan Lutfi?. Soal ini, ia akan menjelaskan setelah pemeriksaan selesai.

Sementara juru bicara KPK, Ali Fikri juga membenarkan adanya pemeriksaan terhadap mantan Sekda NTB tersebut.

“Dari informasi yang kami terima benar, tim penyidik KPK memanggil Lalu Gita Ariadi sebagai saksi pada (hari ini) dalam perkara dengan tersangka ML selaku wali kota Bima dimaksud,” ujar Ali Fikri dalam keterangannya.

Baca Juga : Beras Mahal, GGMU NTB Bantu Masyarakat Lewat Pasar Murah di Lombok Timur

Laman sebelumnya 1 2 3Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button