Politik

Kaesang Resmi Ditetapkan sebagai Ketua Umum PSI

Mataram (NTB Satu) – Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Grace Natalie secara resmi menetapkan Kaesang Pangarep sebagai Ketua Umum PSI periode 2023-2028.

“Memutuskan, menetapkan pengangkatan saudara Kaesang Pangarep sebagai Ketua Umum DPP PSI periode 2023-2028,” kata Grace dikutip dari Kompas, Senin, 25 September 2023.

Keputusan pengangkatan putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi Ketua Umum PSI itu ditetapkan dalam Kopi Darat Nasional (Kopdarnas) PSI.

Cheryl Tanzyl dan Faldo Maldini selaku pembawa acara di Kopdarnas PSI ini mempersilakan Kaesang masuk ke ruangan di Djakarta Theater, Jakarta.

“Ketua baru kita, Bro Kaesang Pangarep. Kita sambut dengan tepuk tangan dong,” teriak Cheryl.

Baca Juga :

1 2Laman berikutnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button