Aturan Akreditasi Perguruan Tinggi dan Prodi Berubah, Bagaimana Nasib Status yang Lama?
Mataram (NTB Satu) – Status akreditasi perguruan tinggi kini terdiri dari terakreditasi dan tidak terakreditasi. Sedangkan status akreditasi program studi (prodi), terdiri dari terakreditasi oleh lembaga internasional, terakreditasi unggul, terakreditasi, dan tidak terakreditasi.
Aturan baru akreditasi perguruan tinggi dan prodi ini tertuang dalam Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Permendikbudristek) nomor 53 Tahun 2023.
Sebelumnya, berdasarkan peraturan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) Nomor 1 Tahun 2022 tentang Mekanisme Akreditasi untuk Akreditasi yang dilakukan BAN-PT, peringkat akreditasi dengan Instrumen Akreditasi 7 Standar terdiri dari A, B, dan C.
Berita Terkini:
- Seragam Batik Haji 2026 Resmi Hadir dengan Desain Batik Biru Muda
- Prabowo Pimpin Pemusnahan 214 Ton Narkoba
- Gubernur Iqbal Bertemu Tokoh Sumbawa, Soroti Ketimpangan Fasilitas dan Tenaga Kesehatan
- Gubernur Iqbal Apresiasi SMAN 1 Sumbawa Besar Jadi Pelopor Riset Berbasis Kearifan Lokal
Sementara itu, peringkat akreditasi dengan Instrumen Akreditasi Program Studi (IAPS) 4.0 dan Instrumen Akreditasi Perguruan Tinggi (IAPT) 3.0 terdiri dari unggul, baik sekali, dan baik.
Lantas, bagaimana nasib perguruan tinggi yang sudah memiliki status akreditasi berdasarkan aturan lama BAN-PT?
Menteria Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Nadiem Makarim mengatakan, akreditasi yang dimiliki perguruan tinggi dan prodi saat ini masih sah sampai masa berlakunya habis. Setelah itu, kata Nadiem, pihak kampus dapat bertransisi ke penerapan aturan akreditasi terbaru.



