Kota Mataram
Penambahan Satwa di Mini Zoo Taman Loaq Baloq Mataram Terkendala Anggaran
Mataram (NTB Satu) – Kebun binatang mini atau Mini Zoo Kota Mataram di Taman Wisata Loang Baloq menjadi daya tarik baru bagi para pengunjung. Selain menjadi tempat rekreasi, Loang Baloq juga bisa menjadi lokasi wisata edukasi bagi masyarakat.
Baca Juga:
- Enam Tiang Listrik Tumbang Akibat Cuaca Ekstrem di Kuta Lombok Tengah
- Kasus PT GNE Jalan di Tempat, Jaksa: Masih Kami Dalami
- TPS Lawata Over Kapasitas, DPRD Minta Pemkot Mataram Bangun TPST dengan Kapasitas Insenerator
- Berhasil Tekan Angka Stunting, Dinkes Lombok Tengah Targetkan Turun hingga 7 Persen di 2026
Pemerintah Kota (Pemkot) Mataram juga telah meminta bantuan ke Kementerian Pariwisata untuk melengkapi fasilitas Mini Zoo Taman Loang Baloq, khususnya untuk menambah satwa. Meski demikian, penambahan satwa di Mini Zoo Taman Loang Baloq masih terkendala anggaran.
Kordinator Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Taman Wisata Loang Baloq, Tamrin mengatakan, mini zoo di Taman Loang Baloq berawal dari inisiatif anggota Pokdarwis untuk membuat kebun binatang mini.



