Mataram (NTB Satu) – Pasca kebakaran pada Jumat, 21 Juli 2023 kemarin, Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) di Dusun Gili Trawangan, Desa Gili Indah, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Utara kembali beroperasi.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Lombok Utara, Rusdianto mengatakan, kondisi TPST Gili Trawangan mulai membaik, meskipun belum 100 persen, namun TPST tersebut sudah kembali beroperasi.
Baca Juga:
- PON NTB: Investasi Berisiko Tinggi dan Ancaman Integrasi Wilayah
- Fauzi Terpilih Secara Aklamasi Ketuai FPTI Kota Bima
- 2.729 Jemaah Haji NTB Tiba di Makkah, 4 Orang Gagal Berangkat
- Maudy Ayunda Kerasukan di Foto Perdana Film “Para Perasuk”
“Hasil kami cek di lapangan di TPST aman, tinggal asap di tumpukan sampah di belakang,” katanya kepada NTBSatu, Selasa, 25 Juli 2023.
Meski demikian, pengelolaan sampah pada TPST tersebut nampaknya perlu perhatian khusus dari pemerintah. Pasalnya, pengelolaan sampah di daerah yang menjadi etalase pariwisata NTB itu dinilai belum maksimal. Hal itu dapat dilihat volume sampah yang ada di TPST itu setiap tahunnya terus bertambah.
Diketahui volume sampah di Gili Trawangan mencapai 11-20 ton per hari. Sampah-sampah yang dihasilkan tersebut langsung ditimbun di TPST Gili Trawangan. Akibat tidak beroperasi dengan maksimal, tumpukan sampah di TPST itu menggunung.