Mataram (NTBSatu)– Kejuaraan balap sepeda bergengsi dunia, L’Etape Indonesia by Tour de France 2023 menggelar ajang balap sepeda di Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Balap sepeda jarak jauh tingkat dunia ini dilaksanakan Minggu, 28 Mei 2023 yang diikuti oleh 409 peserta.
Direktur L’Etape Indonesia by Tour de France Zacky Badrudin mengatakan, peserta balap ini berasal dari 7 negara yakni Malaysia, Singapura, Thailand, Perancis, Spanyol, Portugal, dan Indonesia.
“Balap sepeda kelas Internasional, L’Etape Indonesia by Tour de France resmi dimulai besok pagi 28 Mei 2023 dan akan melintasi trek Sirkuit Mandalika,” kata Zacky saat konferensi pers, Sabtu, 27 Mei 2023.
Lihat juga:
- Forum Kades Lombok Timur Tegaskan Netralitas ke Anggota, Akui Tantangan dalam Pengawasan
- Survei Puspoll Indonesia: Elektabilitas Sumiatun-Ibnu Salim Ungguli Tiga Paslon Lain di Pilkada Lombok Barat
- Survei PRESiSI: Elektabilitas Najmul – Kus Jauh Tinggalkan Dua Pesaingnya
- Survei SPIN: Elektabilitas Muchsin Effendi – Junaidi Arif Lewati Najmul – Kus di Pilkada Lombok Utara
- Enam Ekor Sapi Warga di Bima Tersambar Petir, Kerugian Capai Rp30 Juta
- Pengamat Prediksi AQUR akan Menang di Pilkada Kota Mataram