Mataram (NTB Satu) – Kebun binatang mini atau Mini Zoo di Taman Loang Baloq, Kota Mataram banyak diminati oleh pengunjung khususnya, kalangan anak-anak. Pengunjung antusias untuk menyaksikan hewan-hewan di kebun Binatang mini ini.
Salah satu keluarga yang mengunjungi Taman Wisata Loang Baloq, Zikriy mengatakan, anaknya sangat senang ketika melihat satwa di taman wisata ini. Anaknya bisa belajar nama unggas dari kebun binatang mini ini.
Baca Juga:
- Interpelasi DAK 2024: Jalan Terjal Fraksi Pengusul, Tanda Tanya Publik untuk Kubu Penolak
- Lima Siswa SD di Lombok Tengah Diduga Keracunan MBG
- Sesalkan Pernyataan Prof. Asikin, Maman: Audit Investigasi Dulu, Jangan Langsung Bicara Pansel
- Dibantai 6-0 di Liga 4 Nasional, Persidom Dompu Diolok-olok Netizen
“Anak saya selalu senang setiap ke sini, dan selalu ingin melihat ayam kecil. Selain itu dia juga bisa membedakan mana burung, ayam, dan angsa dengan datang ke kebun binatang mini ini,” jelasnya, Jumat 28 Juli 2023.
Zikriy berharap satwa yang ada di Taman Loang Baloq bisa lebih banyak dari jumlah yang ada saat ini.