Pemerintahan

Catat! Ini Jadwal Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024

Mataram (NTBSatu) – Memasuki tahun 2024, masyarakat perlu juga untuk mengetahui hari libur nasional dan cuti bersama. Dengan begitu bisa mempersiapkan berbagai rencana jangka panjang.

Jadwal libur nasional 2024 telah ditetapkan melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga Menteri, yakni Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.

IKLAN

Berdasarkan SKB Nomor 855 Tahun 2023, Nomor 3 Tahun 2023, dan Nomor 4 Tahun 2023, jumlah hari libur nasional dan cuti bersama 2024 adalah 26 hari.

Umumnya, hari libur nasional di Indonesia bertepatan dengan peringatan hari besar keagamaan, peristiwa bersejarah, maupun momentum nasional lainnya.

Berikut daftar libur nasional dan cuti bersama 2024

Berita Terkini:
Libur Nasional
  1. 1 Januari (Senin): Tahun Baru 2024 Masehi.
  2. 8 Februari (Kamis): Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW.
  3. 10 Februari (Sabtu): Tahun Baru Imlek 2575 Kongzili.
  4. 11 Maret (Senin): Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1946.
  5. 29 Maret (Jumat): Wafatnya Isa Almasih.
  6. 31 Maret (Minggu): Paskah.
  7. 10-11 April (Rabu-Kamis): Hari Raya Idul Fitri 1445 H.
  8. 1 Mei (Rabu): Hari Buruh Internasional.
  9. 9 Mei (Kamis): Kenaikan Isa Almasih.
  10. 23 Mei (Kamis): Hari Raya Waisak 2568 BE.
  11. 1 Juni (Sabtu): Hari Lahir Pancasila.
  12. 17 Juni (Senin): Hari Raya Idul Adha 1445 H.
  13. 7 Juli (Minggu): Tahun Baru Islam 1446 H.
  14. 17 Agustus (Sabtu): Hari Kemerdekaan RI.
  15. 16 September (Senin): Maulid Nabi Muhammad SAW.
  16. 25 Desember (Rabu): Hari Natal
Cuti Bersama
  1. 9 Februari (Jumat): Cuti Bersama Tahun Baru Imlek.
  2. 12 Maret (Selasa): Cuti Bersama Hari Suci Nyepi.
  3. 8, 9, 12, 15 April (Senin, Selasa, Jumat, Senin): Cuti Bersama Idul Fitri 1445 H.
  4. 10 Mei (Jumat): Cuti Bersama Kenaikan Isa Al Masih.
  5. 24 Mei (Jumat): Cuti Bersama Hari Raya Waisak.
  6. 18 Juni (Selasa): Cuti Bersama Idul Adha 1445 H.
  7. 26 Desember (Kamis): Cuti Bersama Hari Raya Natal.

Itulah hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2024. (MYM)

IKLAN
IKLAN

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button