Lombok Timur (NTBSatu) – Penyeberangan Labuhan Kayangan-Poto Tano ditutup sementara per Kamis, 14 Maret 2024.
Kabar penundaan penyeberangan itu merujuk pada Surat Pemberitahuan Balai Pengelola Transportasi Darat Kelas II NTB.
Lebih lanjut disebutkan, penundaan penyeberangan itu akibat terjadinya cuaca buruk berupa angin kencang dan gelombang tinggi di Selat Sumbawa.
Angin kencang itu pun ditakutkan dapat mengancam keselamatan kru dan penumpukan apabila penyeberangan tetap dilakukan.
Berita Terkini:
- Lima Siswa SD di Lombok Tengah Diduga Keracunan MBG
- Sesalkan Pernyataan Prof. Asikin, Maman: Audit Investigasi Dulu, Jangan Langsung Bicara Pansel
- Dibantai 6-0 di Liga 4 Nasional, Persidom Dompu Diolok-olok Netizen
- Dukung Interpelasi DAK, Demokrat–PPR Lawan Arus di DPRD NTB
“Pada tanggal 14 Maret 2024 keberangkatan kapal di Lintasan Kayangan-Poto Tano ditunda sampai cuaca normal kembali,” bunyi Surat Pemberitahuan tersebut. (MKR)