Mataram (NTBSatu) – Satu keluarga di Penjaringan, Jakarta Utara, menghabisi hidup mereka dengan cara melompat dari atas gedung, Minggu, 10 Maret 2024.
Hingga kini, motif menghabisi hidup tersebut masih menjadi misteri.
Berdasarkan informasi yang beredar di X/Twitter pada Senin, 11 Maret 2024, keluarga itu diduga terlilit utang pinjaman online atau pinjol.
Banyak spekulasi mengenai motif kasus menghabisi hidup ini.
Warganet menemukan sebuah video rekaman CCTV yang memperlihatkan sang suami sempat mencium kening sang istri sebelum nekat menghabisi hidup.
Berita Terkini:
- Ibunda Bimbim Meninggal Dunia, Ini Lagu Haru Slank yang Terinspirasi Olehnya
- Profil Bunda Iffet Ibu Bimbim, Sosok Penting Penyelamat Slank dari Keterpurukan
- Ratusan Peserta Ikuti Rally Rumble 2025, Ajang Tenis Terbesar di Mataram
- Siswi Asal Sumut Ini Lulus di 15 Universitas Top Dunia, Berikut Daftarnya
Mereka melompat dari lantai 22 sebuah gedung serta tangan yang terikat tali satu sama lain.
Tali yang berfungsi untuk mengikat satu sama lain itu terlihat setelah peristiwa menghabisi hidup itu terjadi.
Kapolsek Metro Penjaringan Kompol Agus Ady Wijaya mengatakan belum bisa menyimpulkan mengenai motif pasti dari peristiwa ini.
Agus Ady menyebutkan bahwa AE yang merupakan ayah terikat dengan sang anak berinisial JL. Sedangkan, tangan AIL yang merupakan istri AE, terikat dengan anak berinisial JWA.
Sampai saat ini, Polsek Metro Penjaringan masih mendalami kasus tersebut. (GSR)